PT Ozami Inti Sinergi Hadiri Penandatanganan PKS MSIB 6

Muhammad Radya

pksmsib6 (1)
pksmsib6 (1)

Senayan, Jakarta – Pada Senin, 20 Februari 2024, Indobot Academy turut serta dalam upacara penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) MSIB 6. Acara tersebut berlangsung pada pukul 09.00 WIB di Ruang Auditorium Gedung D lantai 2, Kompleks Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jalan Jenderal Sudirman, Pintu Satu, Senayan, Jakarta.

Direktur Indobot Academy, Oby Zamisyak, menjadi perwakilan dari Indobot Academy. Acara mulai dengan sambutan oleh Dr. Wachyu Hari Haji, S.Kom., MMSI, Kepala program MSIB. Dalam sambutannya, Dr. Wachyu Hari Haji menyampaikan manfaat bagi mahasiswa lulusan MSIB dalam mendapatkan pekerjaan lebih cepat.

Acara penandatanganan PKS MSIB 6 yang diwakili oleh dua mitra, satu untuk program magang dan satu untuk program studi independen. Selain itu, satu perwakilan dari perguruan tinggi juga turut serta dalam penandatanganan. Kemudian sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia di Indonesia.

Setelah menyampaikan sambutan dan laporan, Pak Wachyu Hari Haji mengajak perusahaan untuk mendaftar kembali pada program MSIB batch 7.

Setelah momen penandatanganan simbolis PKS, acara berlanjut dengan talkshow kolaboratif yang penuh wawasan. Talkshow ini di isi oleh perwakilan dari mitra PT Astra, Mas Cahyadi, seorang alumni MSIB Batch 2, dan juga perwakilan dari Universitas Brawijaya.

Indobot Academy melihat penandatanganan PKS MSIB 6 sebagai langkah awal yang menjanjikan menuju pengembangan teknologi yang lebih inklusif dan berkelanjutan di Indonesia.

Jika anda berminat mengikuti Program kami silahkan isi form berikut:

Baca Juga

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar